You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Antisipasi El Nino, Damkar Petakan Wilayah Rawan Kebakaran
.
photo doc - Beritajakarta.id

Antisipasi El Nino, Wilayah Padat Penduduk Diawasi

Fenomena Badai El Nino yang berdampak pada kekeringan berkepanjangan di sejumlah wilayah di Indonesia berpotensi memicu musibah kebakaran, termasuk di Jakarta.

Daerah padat penduduk dengan bangunan semi permanen perlu kita awasi, karena berpotensi terdampak gelombang panas Badai El Nino


Untuk mengantisipasi hal itu, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI memetakan wilayah rawan kebakaran serta meningkatkan peran serta dari masyarakat.

"Pemberdayaan masyarakat sangat penting untuk mengantisipasi ini. Karena terlihat ada salah satu benang merah yang terputus," kata Abdul Chair, Kepala Bidang Pemberdayaan dan Partisipasi Masyarakat (Partimas) Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI, Kamis (13/8).

Cegah Kebakaran, DKI Intensifkan Kampanye di Sekolah

Chair menjelaskan, maksud dari benang merah yang terputus‎ yakni minimnya sosialisasi tatap muka dari para Kepala Sektor Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI yang ada di kecamatan kepada masyarakat.

"Harusnya di tingkat sektor sosialisasi, penyuluhan dan simulasi melalui rapat Rapat RT dan RW, PKK, Posyandu dan sekolah ditingkatkan. Hal itu untuk antisipasi dini masuknya fenomena El Nino di DKI," jelasnya.

‎Ia menyayangkan sikap para  pejabat di Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan yang ada di lima wilayah kota dan satu kabupaten DKI karena dianggap tidak mampu mendorong Kepala Sektor untuk menggencarkan sosialisasi dan pelatihan ke masyarakat.

"Minimnya sosialisasi ke masyarakat di tingkat Kepala Sektor (Kasektor) ini menjadi tanggung jawab Kepala Suku Dinas (Kasudin)," tuturnya.

Terkait ancaman Badai El Nino, kata Chair, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan DKI terus memonitoring wilayah padat penduduk di Jakarta yang bentuk bangunannya semi permanen.

‎"Daerah padat penduduk dengan bangunan semi permanen perlu kita awasi, karena berpotensi terdampak gelombang panas badai El Nino," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4272 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1831 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1671 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1607 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1606 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik