You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pedagang Daging Sapi di Pasar Jakut Mulai Jualan
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Sepekan Mogok, Pedagang Daging Kembali Jualan

Setelah hampir sepekan melakukan aksi mogok berjualan, sebagian pedagang daging sapi di sejumlah pasar tradisional di Jakarta Utara, Kamis (13/8), kembali beraktivitas normal. Namun harga daging yang dijual masih tinggi, berkisar Rp 120 ribu-Rp 125 ribu per kilogram.

Kami memang baru buka lagi hari ini. Kasihan pelanggan susah membeli daging waktu kami tidak berjualan kemarin

Pantauan beritajakarta.com di Pasar Koja Baru, dari 19 los pedagang daging, 9 pedagang diantaranya telah kembali berjualan. Para pembeli pun terlihat ramai membeli daging di los-los tersebut.

"Kami memang baru buka lagi hari ini. Kasihan pelanggan susah membeli daging waktu kami tidak berjualan kemarin," ujar Endang, salah satu pedagang daging di Pasar Koja Baru.

Pedagang Daging di Pasar Cipete Kembali Berjualan

Meski telah kembali berjualan, namun Endang hanya mengambil 100 kilogram daging, lantaran harganya masih mahal. Padahal di waktu normal, ia rata-rata menjual daging 200-250 kilogram per harinya.

“Umumnya yang membeli pedagang bakso dan rumah makan. Masyarakat hanya 1-2 orang dan itupun hanya membeli tidak banyak,  paling tinggi 0,5 kilogram,” tutur  Endang.

Hal senada diungkapkan Otong (45), pedagang daging di Pasar Rawa Badak. Menurutnya, hari ini daging yang terjual baru 75 kilogram. Sementara di waktu normal, daging yang dijual mencapai 150 kilogram.

Kepala PD Pasar Jaya Area 2 Jakarta Utara, Mat Doang mengatakan, hari ini sudah banyak pedagang daging yang kembali menggelar dagangannya.

“Belum semua pedagang berjualan. Kami berharap mudah-mudahan dalam waktu dua tiga hari ke depan ini seluruh pedagang mulai melakukan aktivitasnya kembali,” ujar Doang.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3660 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1060 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye906 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye905 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye869 personNurito