You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
50 Pejabat Dinsos DKI Ikuti Bimtek SPIP
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

50 Pejabat Dinsos DKI Ikuti Bimtek SPIP

Sebanyak 50 pejabat eselon III dan IV Dinas Sosial DKI Jakarta mengikuti program bimbingan teknis (bimtek) Sistem Pengendalian Intern Pemerintahan (SPIP). Kegiatan bimtek yang digelar 6-13 Agustus kemarin ini melibatkan 10 instruktur dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

Dengan bimtek SPIP ini diharapkan penyelenggaraan pemerintahan di Dinsos DKI Jakarta dapat berjalan efektif dan efisien

Kepala Dinas Sosial DKI, Masrokhan mengatakan, bimtek SPIP dilakukan untuk mengimplementasikan pengendalian internal. Setidaknya agar seluruh pejabat tersebut dapat menciptakan peraturan keuangan, pengamanan aset negara dan ketaatan terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Menurut Masrokhan, setiap institusi pemerintahan harus memiliki suatu sistem pengendalian yang dapat meminimalkan resiko dalam penyelenggaraan pemerintahan.

DKI Gandeng BPKP untuk Audit Anggaran

"Dengan bimtek SPIP ini diharapkan penyelenggaraan pemerintahan di Dinsos DKI Jakarta dapat berjalan efektif dan efisien," ujar Masrokhan, Kamis (13/8).

Dikatakan Masrhokan, implementasi SPIP sangat diperlukan untuk memberikan keyakinan yang memadai terhadap tercapainya efektifitas dan efisiensi pencapaian tujuan penyelenggaraan pemerintah.

Kepala Perwakilan BPKP Provinsi DKI Jakarta,  Bony Anang Dwijanto mengatakan, tujuan utama bimtek adalah tercapainya tertib administrasi dan tertib laporan. Sehingga kesalahan-kesalahan yang berasal dari resiko penyelenggaraan pemerintahan dapat diminimalkan.

"Ke depan kami berharap kegiatan ini dapat diikuti oleh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang lain di DKI. Sehingga dalam penyelenggaraan pemerintah, DKI Jakarta menjadi good governance dan clean governance," ujar Bony.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4297 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1731 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik