You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bedah Kampung RW 12 Tanah Tinggi Direalisasikan 2025
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Bedah Kampung RW 12 Tanah Tinggi Direalisasikan 2025

Pemerintah Kota Adminitrasi Jakarta Pusat berencana melakukan bedah kawasan permukiman warga RW 12 Kelurahan Tanah Tinggi, Kecamatan Johar Baru, pada  2025 mendatang.

"Ini untuk meningkatkan kualitas hunian warga agar lebih sehat,"

Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Khaidir mengatakan, kegiatan bedah kawasan ini untuk meningkatkan kualitas hunian warga agar lebih sehat. 

Heru Resmikan Hasil Bedah Kawasan Eks Kebakaran di Menteng

Direncanakan, di wilayah RW 12 Tanah Tinggi ini akan dibangun hunian vertikal dengan fasilitas ruang terbuka serta sarana mandi cuci kakus (MCK).  

"Kami sudah rencanakan, hunian warga di sana akan mendapat cukup sinar matahari dan memiliki MCK. Ini untuk meningkatkan kualitas hunian warga agar lebih sehat," ujar Khaidir, Jumat (8/11).

Menurut Khaidir, bedah kampung ini akan dilaksanakan pihaknya bersama Baznas Bazis Jakarta Pusat. Kelanjutannya, Khaidir mempersilakan warga untuk melapor ke RW setempat jika ingin mengikuti program bedah kampung ini.

"Seluruhnya akan jadi kampung vertikal. Tapi untuk merealisasikannya butuh kesadaran dan kesediaan masyarakat," tegasnya.

Kepala Suku Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan (CKTRP) Jakarta Pusat, Zulkifli Arbi mengungkapkan, sejak 2012 telah melakukan studi perencanaan penataan kawasan pemukiman padat dengan membangun hunian vertikal.

Namun, ungkap Zulkifli, penataan ini membutuhkan kesadaran warga untuk sama-sama bersepakat, lantaran dibutuhkan konsolidasi lahan.

"Belum semua masyarakat memahami hakekat penataan ini. Banyak yang belum memahami konsolidasi lahan itu untuk kepentingan warga juga," tambahnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1707 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Pemprov DKI Gratiskan Layanan Transportasi untuk 15 Golongan, Berikut Rinciannya

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1411 personFolmer
  3. Andika Wisnuadji Resmi Jadi Legislator DPRD DKI Gantikan Misan Samsuri

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1151 personDessy Suciati
  4. Ini Aturan Jam Kerja ASN Pemprov DKI Selama Ramadan 2025

    access_time28-02-2025 remove_red_eye965 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Disparekraf Atur Jam Operasional Usaha Pariwisata dan Hiburan saat Ramadan

    access_time28-02-2025 remove_red_eye947 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik