You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Satgas SDA Bangun Saluran Air di Jl Duren Munjul
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Pembangunan Saluran Air di Jl Duren Munjul Kelar Pekan Depan

Pembangunan saluran air di Jalan Duren RT 01/08 Kelurahan Munjul, Cipayung, yang dilakukan jajaran Sudin Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Timur sejak 21 Oktober lalu, ditargetkan selesai pekan depan.

"Saat ini progres pekerjaan sudah mencapai sekitar 70 persen," 

Kasatpel SDA Kecamatan Cipayung, Dian Kartika mengatakan, pembangunan saluran air sepanjang 40 meter ini menggunakan beton U-Ditch ukuran 50 sentimeter. Pekerjaan dilakukan secara manual oleh delapan personel satgas.

"Saat ini progres pekerjaan sudah mencapai sekitar 70 persen," ujar Dian, Selasa (12/11).

Saluran Air Jalan Mawar Munjul Dinormalisasi

Ketua RW 08 Munjul, Maidi Syahrial, mengapresisiasi jajaran SDA karena telah merealisasikan usulan warga yang disampaikan melalui Musrebang ini.

 

Menurutnya, pembangunan saluran air baru ini sangat diperlukan warga karena kondisi eksisting tidak sesuai standar. Sehingga dikhawatirkan akan memicu timbulnya genangan saat musim hujan.

"Alhamdulillah dapat terlaksana, kami ucapkan terima kasih dan apresiasi pada Satpel SDA Kecamatan Cipayung," tutur Maidi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3590 personFolmer
  2. 3.250 Pendekar Silat Berlaga di GOR Ciracas

    access_time14-11-2024 remove_red_eye1465 personNurito
  3. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye994 personNurito
  4. 40 Kafilah Jaksel Ikuti STQH Tingkat Provinsi DKI

    access_time15-11-2024 remove_red_eye911 personTiyo Surya Sakti
  5. Komisi A DPRD Terima Audiensi Penyesuaian TPP PPPK DKI

    access_time14-11-2024 remove_red_eye897 personDessy Suciati