You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pj Gubernur Teguh Bersama Jajaran Pemerintah Pusat Kunjungi Sejumlah Gereja
.
photo Reza Pratama Putra - Beritajakarta.id

Pj Gubernur Teguh Bersama Jajaran Pemerintah Pusat Kunjungi Sejumlah Gereja

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi bersama Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI, Pratikno; Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan, Budi Gunawan; Menteri Agama, Nasaruddin Umar; Kapolri, Jenderal (Pol) Listyo Sigit Prabowo; dan Panglima TNI Jenderal, Agus Subiyanto melakukan kunjungan ke sejumlah gereja.

"Natal akan berlangsung kondusif,"

Pantauan Beritajakarta.id, kunjungan untuk memastikan ibadah Natal tahun ini berjalan lancar, aman, dan kondusif dilakukan ke Gereja Katedral Jakarta, Gereja Samanhudi, dan GPIB Immanuel. 

Teguh menginginkan, perayaan Natal bisa berjalan lancar, damai, penuh suka cita, dan membawa kebaikan bagi masyarakat. 

Pemkab Kepulauan Seribu Monitoring Pengamanan Nataru 2024

"Suasana Natal akan berlangsung kondusif, serta keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga," ujarnya, Selasa (24/12).

Teguh menjelaskan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dan pemerintah pusat juga telah melakukan monitoring untuk memastikan kelancaran perayaan Natal.

"Perayaan dan ibadah Natal itu berjalan dengan lancar, tidak ada masalah-masalah," terangnya.

Untuk menumbuhkan toleransi antarumat beragama, menurutnya, Pemprov DKI Jakarta telah menjalin hubungan baik dengan Forum Kerukunan Umat Beragama, Forum Gereja, dan juga forum agama lainnya.

"Hingga saat ini tidak laporan terkait adanya penolakan ibadah di wilayah Jakarta," ungkapnya.

Ia menambahkan, DKI Jakarta menjadi provinsi yang dari sisi toleransinya bagus serta bisa membuat semua merasa nyaman dan aman.

"Membuat bahagia semua warganya apapun juga agama dan sukunya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4111 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2797 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1785 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1580 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1445 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik