You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Wakil Walkot Jakut Ingatkan Pengelola Jaga dan Rawat RPTRA
.
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Wakil Walkot Jakut Ingatkan Pengelola RPTRA Dewi Shinta Optimal Layani Warga

Wakil Wali Kota Jakarta Utara, Juaini Yusuf mengingatkan pengelolan Ruang Publik Terbuka Ramah Anak (RPTRA) Dewi Shinta di Kelurahan Kelapa Gading Timur, Kecamatan Kelapa Gading.

"Tetap bersih dan nyaman"

Dalam kunjungannya bersama Wakil Ketua TP PKK Kota Jakarta Utara, Dewi Juaini, Juani mengatakan, RPTRA perlu terus dijaga dan dirawat agar memberikan kenyamanan dan keamanan bagi warga yang datang berkunjung.

"Kalau ada kerusakan dan tidak bisa diperbaiki secara mandiri bisa segera melapor," ujarnya, Rabu (22/1).

40 Balita Nikmati Makanan Tambahan di RPTRA Kebon Sirih

Menurutnya, RPTRA merupakan pusat bermain, belajar, berolahraga hingga interaksi warga. Untuk itu, diharapkan kepada pengelola hingga warga setempat dapat menjaga dan merawat RPTRA selayaknya milik sendiri.

"Mari kita jaga RPTRA yang ada di wilayah Jakarta Utara khususnya untuk tetap bersih dan nyaman, sehingga bisa digunakan selama-lamanya," ajaknya.

Juani menjelaskan, Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Utara mendukung semua aktivitas positif untuk menghidupkan suasana RPTRA sesuai fungsinya.

"Saya ingatkan kepada jajaran kelurahan maupun pengelola untuk melapor dan memohon bantuan apa yang dibutuhkan di RPTRA. Nantinya, usulan ini akan tindak lanjut oleh Sudin terkait," ungkapnya.

Sementara itu, Kasatpel PPAPP Kecamatan Kelapa Gading, Lydia Agustina menuturkan, di wilayah kerjanya terdapat 14 RPTRA. Rinciannya, di Kelurahan Pegangsaan Dua sebanyak sembilan RPTRA, Kelurahan Kelapa Gading Timur empat RPTRA, dan Kelurahan Kelapa Gading Barat satu RPTRA.

"Fasilitas RPTRA di wilayah kami sudah lengkap semua baik dari perpustakaan, pusat pengaduan, bahkan menjadi laboratorium TP PKK," paparnya.

Ia juga berpesan kepada pengelola RPTRA untuk terus berinovasi dan berkreasi agar RPTRA selalu ramai dikunjungi masyarakat, khususnya anak-anak.

"Kami selaku pembina RPTRA terus mengingatkan agar terus merawat RPTRA, terlebih RPTRA sebagai tempat berkumpul semua kalangan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Mengaku Nyaman, Rano Karno Bakal Rutin Naik Angkutan Umum ke Balai Kota

    access_time25-02-2025 remove_red_eye4257 personFolmer
  2. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1687 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI Gratiskan Layanan Transportasi untuk 15 Golongan, Berikut Rinciannya

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1388 personFolmer
  4. Andika Wisnuadji Resmi Jadi Legislator DPRD DKI Gantikan Misan Samsuri

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1124 personDessy Suciati
  5. Ini Aturan Jam Kerja ASN Pemprov DKI Selama Ramadan 2025

    access_time28-02-2025 remove_red_eye937 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik