You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Penyintas Kebakaran Kebon Kosong Laporkan Kehilangan 284 Ijazah Anak
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Sudin Pendidikan Jakpus Terima 284 Laporan Ijazah Terbakar

Posko Layanan Suku Dinas Pendidikan Wilayah 2 Jakarta Pusat di lokasi pengungsian penyintas kebakaran RW 04 Kelurahan Kebon Kosong, hingga Jumat (24/1) siang,  telah menerima 284 laporan ijazah yang hilang atau terbakar.

"Kami coba data dan akan bantu warga penyintas yang anaknya kehilangan ijazah," 

Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah 2 Jakarta Pusat, Bambang Eko P mengatakan, pihaknya akan terus mendata warga penyintas kebakaran yang anaknya kehlilangan ijazah. Selanjutnya, akan membuat laporan kehilangan secara kolektif ke Kepolisian sebagai syarat pembuatan ijazah baru.

"Kami coba data dan akan bantu warga penyintas yang anaknya kehilangan ijazah," ujar Bambang.

Plt Kadisdik DKI Serahkan Bantuan Bagi Pelajar Penyintas Kebakaran Manggarai

Petugas Piket Posko Pengaduan Suku Dinas Pendidikan Wilayah 2 Jakarta Pusat, Lina menjelaskan, ijazah yang dilaporkan itu terdiri dari berbagai jenjang mulai dari PAUD, hingga SMA dan sederajat.

Selain melaporkan kehilangan ijazah, ungkap Libna, ada juga warga yang melaporkan kehilangan raport akibat terbakar atau hilang tercecer saat kejadian kebakaran Selasa (21/1) lalu.

"Kami yakin belum semua warga melaporkan ijazah dan raport anaknya yang hilang," tukasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1976 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1345 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. PMI Gelar Webinar Internasional Respon Bencana

    access_time23-01-2025 remove_red_eye1037 personNurito
  4. BPBD Sebut OMC Efektif Kurangi Banjir Akibat Hujan Lebat

    access_time21-01-2025 remove_red_eye964 personFolmer
  5. Libur Panjang, Festival Bandeng Rawa Belong Siap Digelar

    access_time25-01-2025 remove_red_eye871 personAldi Geri Lumban Tobing