You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pusip Jakpus Sosialisasikan Lomba Perpustakaan tingkat SMA tahun 2025
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Pusip Jakpus Sosialisasikan Lomba Perpustakaan tingkat SMA

Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Pusip) Jakarta Pusat, Senin (3/2), mensosialisasikan Lomba Perpustakaan Sekolah tingkat SMA sederajat secara daring.

"Berharap anak semakin akrab dengan perpustakaan sehingga meningkatkan kegemaran berliterasi,"

Plt Kepala Suku Dinas Pusip Jakarta Pusat, Wahyu Prabowo menjelaskan, selain menginformasikan kegiatan sosialisasi juga bertujuan memotivasi sekolah untuk meningkatkan sarana dan prasarana perpustakaan di sekolah.

Ini Pemenang Lomba Perpustakaan SD/MI dan SMP/MTs Tingkat DKI Jakarta

"Sosialisasi ini menjelaskan persyaratan dan kriteria penilaian dalam lomba,"ungkap Wahyu.

Dalam kegiatan ini, jelas Wahyu, pihaknya berkolaborasi dengan jajaran Suku Dinas Pendidikan Wilayah 1 dan 2 Jakarta Pusat.

"Kami berharap anak semakin akrab dengan perpustakaan sehingga meningkatkan kegemaran berliterasi," katanya, Senin (3/2).

Dilanjutkan Wahyu, Lomba Perpustakan Sekolah tingkat kota Jakarta Pusat ini direncakan berlangsung pada 15 – 17 April 2025 mendatang.

Kepala Seksi Perpustakaan Suku Dinas Pusip Jakarta Pusat, Noor Muchyadi menambahkan, kegiatan lomba dilaksanakan secara berjenjang dan terbuka untuk seluruh SMA sederajat di wilayahnya.  

Pemenang lomba ini, menurut Noor, akan mewakili Jakarta Pusat  ke lomba tingkat provinsi. Mereka juga akan mendapat  piagam penghargaan dan uang pembinaan.

"Kami berharap lomba ini akan meningkatkan kinerja mutu pengelolaan perpustakaan sekolah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye3751 personDessy Suciati
  2. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1648 personFakhrizal Fakhri
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1234 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1220 personDessy Suciati
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1100 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik