You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bekas Penertibkan PKL Di Pejaten Timur Menyisakan Puing Dan Gersang
.
photo Izzudin - Beritajakarta.id

Warga Minta Lokasi Bekas PKL Dibangun Taman

Warga Jalan Pasar Minggu Raya, Pejaten Timur, mengharapkan agar lokasi Pedagang Kaki Lima (PKL) yang telah dibongkar bisa dibangun taman. Bukan hanya terlihat kotor karena banyak puing, ada kemungkinan lokasi tersebut kembali diduduki oleh PKL jika tidak digunakan segera.

Sampai sekarang masih berantakan puing bangunan, harusnya kan dibuat taman jalur hijau

"Sudah lama ditertibkan tapi belum dibangun, malah puingnya juga tidak langsung diangkut. Jadi terlihat kotor, tidak terurus," ujar Maman (45) salah satu pedagang knalpot motor di dekat lokasi, Selasa (18/8).

Maman mengatakan, padahal sebelum dilakukan penertiban dan pembongkaran ada wacana untuk dibangun taman jalur hijau disepanjang Jalan Pasar Minggu Raya. Namun hingga pertengahan tahun 2015 belum ada tanda pengerjaan taman tersebut. "Sampai sekarang masih berantakan puing bangunan, harusnya kan dibuat taman jalur hijau," katanya.

Taman di Senen Berubah Fungsi Jadi Lapak PKL

Terkait hal ini, Camat Pasar Minggu, Heryanto mengatakan, untuk permasalahan jalur hijau dan taman merupakan kewenangan dari Suku Dinas Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Selatan. Selain itu, ada sebagian lahan yang merupakan milik dari PT Kereta Api Indonesia (PTKAI). "Kami sudah menertibkan tinggal dibenahi saja. Jangan sampai para pedagang masuk lagi menempati lokasi bekas penertiban," tuturnya.

Menurut Heryanto bekas penertiban yang berada disamping sisi barat rel kereta api tersebut sempat mau dijadikan jalur hijau untuk taman tapi belum ada realisasinya. "Memang rencananya akan dijadikan taman. Nanti kita tunggu program dari sudin taman," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1232 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1204 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1170 personTiyo Surya Sakti
  4. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1136 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1064 personNurito