You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Gubernur Pramono Takziah ke Rumah Duka Athariz Alsaki
.
photo doc - Beritajakarta.id

Gubernur Pramono Takziah ke Rumah Duka Athariz Alsaki

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung melakukan takziah ke rumah duka Athariz Alsaki (3) di RT 04/08, Kelurahan Kebon Baru, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan.

"Menyampaikan duka cita atas wafatnya ananda Athariz Alsaki,"

Kedatangan Pram ke rumah duka balita yang wafat karena hanyut terseret arus di Jalan J, Gang Perintis, RT 10/10, Kelurahan Kebon Baru tersebut didampingi Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin; serta Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik DKI Jakarta, Budi Awaluddin.

Pantauan Beritajakarta.id, saat di rumah duka, Pram nampak khusyuk memanjatkan doa untuk almarhum Athariz Alsaki.

Wali Kota Jaksel Pastikan Bantu Kebutuhan Pemakaman Athariz Alsaki

Pram mengatakan, kedatangannya untuk bertakziah pagi ini untuk menyampaikan duka cita yang mendalam dan keprihatinan atas musibah yang terjadi pada almarhum Athariz Alsaki.

"Saya menyampaikan duka cita atas wafatnya ananda Athariz Alsaki," ujarnya, Selasa (5/3). 

Sementara itu, Ketua RW 10, Kelurahan Kebon Baru, Bagus Jaya menyampaikan apresiasi dan Terima kasih kepada Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung dan jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang datang bertakziah, mendoakan, memberikan semangat dan bantuan untuk warganya yang sedang mengalami musibah.

Menurutnya, kehadiran seluruh Pemprov DKI Jakarta, Pemerintah Kota Jakarta Selatan, dan lainnya membuktikan bahwa mereka betul-betul memikirkan rakyatnya. 

"Tentunya sangat bersyukur atas bantuan dan perhatian yang sudah diberikan, terlebih keluarga korban itu kan orangnya sederhana. Adanya perhatian yang diberikan pasti sangat membantu mereka," tandasnya. 

Seperti diberitakan sebelumnya, Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin memastikan akan membantu seluruh kebutuhan proses pemakaman almarhum Athariz Alsaki.

Munjirin menuturkan, seluruh kebutuhan perlengkapan jenazah hingga proses pemakaman di Taman Pemakaman Umum (TPU) Menteng Pulo sudah ditanggung jajarannya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3859 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1642 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye980 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Pramono Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di Forum PBB

    access_time17-07-2025 remove_red_eye938 personDessy Suciati
  5. BPBD DKI Minta Warga Waspada Banjir Pesisir

    access_time15-07-2025 remove_red_eye919 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik