You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
MRT Jakarta dan Sarinah Sepakati Potensi Kerja Sama Promosi
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

MRT Jakarta dan Sarinah Sepakati Potensi Kerja Sama Promosi

PT MRT Jakarta (Perseroda) dan PT Sarinah menyepakati kerja sama dalam rangka promosi bersama gaya hidup urban dan seamless experience.

"kerja sama ini dapat meningkatkan kepuasan masyarakat,"

Kesepakatan ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman oleh Direktur Pengembangan Bisnis PT MRT Jakarta (Perseroda), Farchad Mahfud dan Direktur Komersial PT Sarinah, Selfie Dewiyanti di Gedung Sarinah, Jakarta Pusat.

Farchad mengatakan, MRT Jakarta mendukung adanya integrasi transportasi publik dengan pusat perbelanjaan Sarinah sebagai upaya untuk mendorong pariwisata Jakarta sebagai Global City.

MRT Jakarta Borong Penghargaan pada Ajang Public Relations Indonesia Awards 2025

Ia menilai, dengan adanya integrasi tersebut penggunaan transportasi publik semakin meningkat. Selain itu, MRT Jakarta juga menjajaki kerja sama dengan Sarinah terkait Promosi dan Kegiatan Pemasaran untuk Pelanggan. Rencananya, penjajakan kerja sama ini akan berlangsung hingga satu tahun ke depan.

“Kerja sama bisnis baru yang akan dijajaki dengan Sarinah terutama pada penyediaan layanan gaya hidup perkotaan dan seamless experience terutama bagi masyarakat Jakarta,” ujarnya, Selasa (11/3).

Direktur Utama PT Sarinah, Fetty Kwartati menyampaikan, kerja sama ini merupakan langkah nyata Sarinah dalam menghadirkan pengalaman yang lebih nyaman dan seamless kepada wisatawan.

Menurutnya, pengalaman wisata yang berkesan tidak hanya bergantung pada destinasi itu sendiri, tetapi juga pada kemudahan akses dan layanan pendukungnya.

Ke depan, Sarinah akan membuat Rumah Turis, sebuah epicentrum atau pusat aktivitas para wisatawan yang berkunjung ke Jakarta di mana di dalamnya akan ada pusat oleh-oleh dan pusat aktivasi kebudayaan Indonesia.

“Dengan inisiatif kerja sama ini, kami bertujuan menciptakan pengalaman perjalanan yang lebih terintegrasi bagi para wisatawan khususnya para tamu hotel serta menjadikan Sarinah dan Rumah Turis sebagai destinasi wisata belanja pilihan yang dapat di akses melalui transportasi publik,” katanya.

Fetty menambahkan, semangat kolaborasi memajukan Kota Jakarta mendorong MRT Jakarta dan Sarinah menyiapkan sejumlah rencana strategis seperti, joint marketing mengajak masyarakat dan Pelanggan MRT mengunjungi Sarinah menggunakan MRT Jakarta; kerja sama bisnis untuk berbagai promosi tenant, venue dan Department Store Sarinah melalui aplikasi MyMRTJ.

“MRT Jakarta dan Sarinah berharap melalui kerja sama ini dapat meningkatkan kepuasan masyarakat saat menggunakan sistem transportasi publik terintegrasi sebagai moda angkutan sehari-hari,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4369 personNurito
  2. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1850 personAnita Karyati
  3. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1802 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1599 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Arifin Optimis Jakarta Pusat Raih Predikat Utama KLA 2025

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1446 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik