You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Parkir Motor Liar Samping Mapolres Jaksel Ditutup
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Parkir Motor Liar Samping Mapolres Jaksel Ditutup

Parkiran motor liar tepat di samping Mapolres Metro Jakarta Selatan, Jalan Dharmawangsa 3, Kelurahan Pulo, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan ditutup. Sepanjang jalan yang selalu dibuat parkir liar pun dipasang patok besi.

Mulai hari ini parkir motor liar yang berada di samping Mapolres Metro Jakarta Selatan sudah kita tutup

"Mulai hari ini parkir motor liar yang berada di samping Mapolres Metro Jakarta Selatan sudah kita tutup. Ini sebelumnya sudah dikordinasikan dengan pihak Propam Polres Metro Jakarta Selatan," ujar Gita Puspita Sari, Lurah Pulo, Rabu (19/8).

Parkir Liar di Jl Pangeran Jayakarta Bakal Ditertibkan

Menurut Gita memang parkiran yang sudah lebih dari 5 tahun beroperasi tersebut awalnya sulit untuk ditertibkan. Namun dengan bantuan dari Kepolisian, akhirnya bisa ditegakka peraturan.

"Sudah lewat imbauan, dan juga memasang spanduk larangan tapi tidak dihiraukan," ucapnya.

Dari data yang dimiliki pihak Kelurahan Pulo dalam sehari ada 500 unit motor yang terparkir ditempat tersebut. Karena parkiran motor liar di sana beroperasi selama 24 jam.

"Jadi bukan hanya dari pengunjung masyarakat yang punya urusan di Polres saja, ada juga karyawan yang bekerja di Grand Wijaya memarkir motornya di sana," tuturnya.

Untuk memastikan agar tidak ada lagi motor yang parkir, pihak kelurahan lalu menanam patok besi sepanjang 200 meter dengan jarak masing-masing 2 meter. Kemudian patok yang satu dengan lainnya dihubungkan tali plastik dan diikat.

"Setiap hari juga akan kita tempatkan Satpol PP 2 orang dibantu anggota Propam Polres Metro Jakarta Selatan agar tidak ada yang parkir lagi," katanya.

Nantinya, lanjut Gita, motor-motor akan diarahkan ke area parkir Grand Wijaya.

"Sudah berkordinasi dengan pihak Grand Wijaya, nantinya motor akan diarahakan ke dalam," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3683 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1085 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye950 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye931 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye927 personNurito