Hari Pertama Kerja Usai Libur Idulfitri, Semangat ASN DKI Tinggi
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menyampaikan, tingkat kehadiran para Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta pada hari pertama kerja usai libur Idulfitri 1446 H sangat tinggi.
"di Jakarta ini orang sudah siap untuk bekerja,"
Menurutnya, para ASN DKI Jakarta siap dan antusias untuk kembali bekerja.
"Kalau melihat antusiasme dan juga tadi kami sudah mendapatkan laporan bahwa di Jakarta ini orang sudah siap untuk bekerja. Jadi ada laporan dari pak Sekda, ketidakhadiran di DKI Jakarta pada hari ini walaupun boleh work from anywhere, 2,37 persen. Kecil sekali," ujar Pramono di Pendopo Balai Kota Provinsi DKI Jakarta, Selasa (8/4).
Wali Kota Jaksel Minta Jajaran Optimalkan Kinerja Pascalibur LebaranIa menjelaskan, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) telah mengeluarkan Surat Edaran (SE) yang memperbolehkan ASN untuk bekerja dari mana saja (work from anywhere) hingga esok hari.
"Intinya sudah ada SE surat edaran dari Kementerian PAN-RB yang memperbolehkan sampai dengan besok. DKI tentunya berkoordinasi dengan hal tersebut dan itu juga menjadi bagian yang mengikat bagi DKI," jelasnya.
Menindaklanjuti hal itu, Pemprov DKI Jakarta telah mengeluarkan aturan internal melalui Biro Kepegawaian. Lebih lanjut, Pramono juga memastikan bahwa pelayanan publik hampir berjalan normal dan tidak ada keluhan dari masyarakat.
Selain itu, Gubernur juga memberikan apresiasi atas penanganan potensi bencana rob di Jakarta selama libur Lebaran. Ia menyebut, banjir yang sempat terjadi bersifat lokal dan cepat surut.
"Saya harus memberikan apresiasi yang mungkin teman-teman tidak tahu. Kemarin mulai dari tanggal 1 hari sebelum lebaran sampai dengan dua
hari setelah lebaran, jadi artinya sekitar tanggal 4 sebenarnya rob-nya itu mengkhawatirkan. Tapi karena ditangani secara baik, di Jakarta Alhamdulillah sama sekali tidak ada isu tentang rob," tandasnya.