You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
500 Paket Sembako Murah Ludes Terjual 15 Menit
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Hanya 15 Menit, 500 Paket Sembako Murah Ludes Terjual

Cuma dalam tempo 15 menit, 500 paket sembako murah yang dijual dalam acara Bhakti Sosial TNI Manunggal – KB Kesehatan di Taman Rusun Dakota, RT 01/011 Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, ludes dibeli warga.

Setiap paket sembako hanya dijual seharga Rp 20 ribu hingga 30 ribu. Padahal di pasaran harganya bisa mencapai Rp 50 ribu

Kasudin Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) Jakarta Pusat, Bangun Richard mengatakan, penjualan paket sembako murah ini bekerjasama dengan tiga perusahaan ritel.

Ada dua paket sembako murah yang dijajakan dengan harga berbeda. Paket pertama yang dijual seharga Rp 20 ribu, berisi minyak goreng kemasan 2 liter, gula pasir 1 kilogram, kopi dan teh.

Harga Kebutuhan Pokok di DKI Stabil

Paket kedua ditawarkan dengan harga Rp 30 ribu, berisi mie instan 5 bungkus, minyak goreng kemasan 2 liter dan susu kental manis 2 kaleng.

“Antusias warga sangat tinggi, karena sembako yang dijual di sini harganya lebih murah, cuma Rp20-Rp30 ribu. Padahal di pasaran harganya bisa mencapai Rp 50 ribu,” ujar Richard, Kamis (20/8).

Dalam kegiatan ini, warga Rusun Dakota Kemayoran hanya dibatasi membeli satu paket sembako agar terjadi pemerataan bagi warga lainnya. Pembelian sembako ini juga tidak menggunakan kupon, warga tinggal berbaris mengantre di depan tenda penjualan.

Hayati (48), salah seorang warga mengaku senang dengan adanya bazaar murah ini. Dia berharap program seperti ini sering digelar, agar warga kurang mampu dapat terbantu.

“Kalau dibanding harga di pasaran dengan isi yang sama, jelas paket di sini jauh lebih murah, kita berharap program seperti ini rutin digelar agar warga terbantu dalam memenuhi kebutuhan sembako,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1490 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1479 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1243 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1203 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1129 personFolmer