You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pembuatan Saluran Air di Pulau Tidung Ditargetkan Rampung Pekan Depan
.
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Pasukan Biru Sudin SDA Kepulauan Seribu Bangun Saluran di Pulau Tidung

Pasukan Biru Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Kepulauan Seribu membangun saluran air sepanjang 10 meter di sisi utara RT 06/03, Kelurahan Pulau Tidung, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.

"Kami kerahkan 10 personel"

Kepala Suku Dinas SDA Kepulauan Seribu, Mustajab mengatakan, pembuatan saluran air di lokasi tersebut menjadi upaya antisipatif untuk mencegah terjadinya genangan. 

"Kami kerahkan 10 personel dengan peralatan pendukungnya untuk melakukan pekerjaan secara manual menggunakan pipa paralon berukuran 10 inci," ujarnya Kamis (17/4).

Dua Saluran di Tanah Abang Dinormalisasi

Mustajab menjelaskan, saluran air ini nantinya akan langsung terhubung ke tepi laut. Untuk itu, dalam proses pengerjaannya petugas melakukan pembongkaran terlebih dahulu tanggul kubus agar tidak terjadi sumbatan.

"Pengerjaan sudah dimulai sejak 14 April lalu. Saat ini progresnya sudah mencapai 35 persen dan ditargetkan rampung dalam 10 hari mendatang atau pekan depan," ungkapnya.

Sementara itu, Sekretaris Kelurahan Pulau Tidung, Ari Prianto menilai, pembuatan saluran air ini sangat tepat karena di lokasi tersebut kerap terjadi genangan saat hujan deras.

Ia mengapresiasi Pasukan Biru Suku Dinas SDA yang selalu siaga untuk menjaga wilayah Pulau Tidung agar tidak terjadi genangan.

"Melalui upaya pembuatan saluran ini mudah-mudah bisa mengatasi genangan saat hujan deras," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4377 personNurito
  2. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1874 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1861 personAnita Karyati
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1614 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Arifin Optimis Jakarta Pusat Raih Predikat Utama KLA 2025

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1460 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik