You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Grounbreaking Jalur KA Layang Dilakukan Awal Januari
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Groundbreaking Jalur KA Layang Dilakukan Awal Januari

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan melakukan peletakan batu pertama (groundbreaking) pembangunan stasiun dan jalur kereta api layang awal Januari 2016 mendatang. Diharapkan, pembangunan tersebut dapat mengurai kemacetan.

Awal Januari mendatang kita akan melakukan peletakan batu pertama pembangunan jalur kereta api layang

“Awal Januari mendatang kita akan melakukan peletakan batu pertama pembangunan jalur kereta api layang,” ujar Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), Gubernur DKI Jakarta, usai penutupan Lebaran Betawi di Lapangan Banteng, Gambir, Jakarta Pusat, Minggu (23/8).

Dikatakan Ahok, jika pembangunan jalur kereta api layang ini tuntas maka dapat menunjang dan menyukseskan pelaksanaan Asian Games tahun 2018 mendatang, di mana Jakarta akan menjadi tuan rumah event bergengsi skala internasional ini.

Selaraskan Pembangunan, Ahok Temui Kepala Bappenas

Seluruh tamu negara yang datang ke Indonesia, setibanya di Bandara Soekarno Hatta langsung dijemput menggunakan kereta api layang menuju tempat penginapan di kompleks atlet di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat. Setelah beristirahat seluruh kontingen ini langsung diantar menuju arena pertandingan di Senayan, menggunakan jalur kereta api layang.

Seperti diberitakan sebelumnya, pembangunan jalur lingkar layang kereta api ini ditargetkan rampung tahun 2017 mendatang. Anggaran yang dibutuhkan untuk tahun ini sebesar Rp 700 miliar, sementara tahun depan hingga Rp 1,5 triliun. Dalam pembangunannya, Pemprov DKI tidak perlu melakukan pembebasan lahan, karena akan dibangun elevated atau layang. Saat ini, sedang dibuat detail engineering design (DED). Untuk titik awal pembangunan masih dikaji oleh Kementerian Perhubungan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2211 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1259 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1215 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1067 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye984 personDessy Suciati