You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Anak-anak Kelurahan Tambora Butuh RPTRA
.
photo Rio Sandiputra - Beritajakarta.id

Anak-anak Kelurahan Tambora Butuh RPTRA

Anak-anak Kelurahan Tambora, Jakarta Barat, butuh adanya Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) di tengah pemukimannya. Sebab dengan populasi yang cukup padat, hingga kini kawasan yang rawan kebakaran tersebut belum memiliki RPTRA.

Orang yang memiliki tanah sulit diajak negosiasi. Mengingat Tambora menjadi lahan subur dalam urusan bisnis ketimbang memikirkan pelayanan publik

Lurah Tambora, Dwi Kurniasih mengatakan, pihaknya sudah menyampaikan ke Kecamatan Tambora mengenai keinginan dari warga untuk bisa memiliki RPTRA di lingkungannya. Namun memang sangat sulit untuk mendapatkan lahan yang bisa dijadikan RPTRA.

"Orang yang memiliki tanah sulit diajak negosiasi. Mengingat Tambora menjadi lahan subur dalam urusan bisnis ketimbang memikirkan pelayanan publik," ujarnya, Kamis (3/9).

Lahan untuk RPTRA Harapan Mulia Dibersihkan

Menurut Dwi, padahal di wilayah yang dipimpinnya sangat dibutuhkan RPTRA. Terlebih, jumlah populasi anak cukup tinggi. "Jumlah anak dan penduduk di wilayah kami sangat banyak. Kasihan tidak mendapat tempat tumbuh kembang bermain yang layak," katanya.

Dari data statistik Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil DKI, untuk bulan Juni-JUli 2015 jumlah anak di Kelurahan Tambora mencapai 2.970 anak. Angka ini dibagi dalam 3 kategori usia, yakni untuk usia 0-4 tahun jenis kelamin laki-laki 527 anak, sementara perempuan 510 anak; usia 5-9 tahun, untuk anak laki-laki 491 anak, dan perempuan 476 anak; serta usia 10-14 tahun, dengan jumlah laki-laki 488 anak, dan perempuan 478 anak.

"Kita akan berusaha dengan maksimal, agar paling tidak ada taman tempat bersosialisasi mereka," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1238 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1187 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye940 personTiyo Surya Sakti
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye940 personDessy Suciati