40 Peserta Ramaikan Festival Kuliner Betawi
Sebanyak 40 peserta meramaikan Festival Kuliner Betawi yang digelar Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Timur di Gedung Serbaguna Blok C Kantor Wali Kota Jakarta Timur, Kamis (3/8).
Kegiatan ini sekaligus untuk menggali dan mempromosikan kembali makanan khas Betawi yang bahan baku utamanya ikan (gabus pucung)
Festival Kuliner Betawi ini terbagi dalam empat kategori, yakni kader PKK, Kelompok Tani Wanita (KWT), majelis taklim dan kelompok SMA/SMK. Sementara dewan juri berasal dari Persatuan Hotel Republik Indonesia (PHRI), Suku Dinas Kesehatan Jakarta Timur, Dinas KPKP DKI, Kontak Tani/ Nelayan Andalan (KTNA), dan PKK Tingkat Kota Jakarta Timur.
Basuki Izinkan Warga Berwisata di Balai KotaKepala Suku Dinas KPKP Jakarta Timur, Bayu Sari Hastuti mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk promosi dan pemasaran produk perikanan yang potensinya cukup tinggi di Jakarta Timur.
"
Kegiatan ini sekaligus untuk menggali dan mempromosikan kembali makanan khas Betawi yang bahan baku utamanya ikan (gabus pucung) ," ungkap Bayu.Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Husein Murad, yang hadir dalam acara untuk memberikan hadiah bagi para pemenang lomba, mengingatkan untuk gemar mengkonsumsi ikan sebagai sumber gizi yang sangat baik untuk pertumbuhan anak-anak dan mengandung protein yang sangat baik buat tubuh
"Semoga seluruh warga Jakarta Timur sehat, pintar dan mempunyai gizi yang baik karena mengkonsumsi makan ikan. Gerakan makan ikan harus kita respon dengan baik dan saya mengapresiasi serta memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya yang menggagas masyarakat untuk terus makan ikan," tandas Husein.