You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Saluran di Jalan Raya Halim Banyak Sampah
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Saluran di Jalan Raya Halim Banyak Sampah

Saluran di Jalan Raya Halim, RT 01/09, Cililitan, Kramat Jati dipenuhi sampah. Akibatnya, aliran air menjadi terganggu.

Kita akan beresin, dan itu salah satunya ya saluran air

Pantauan Beritajakarta.com, sampah yang terdiri dari sampah anorganik dan daun kering itu menumpuk sepanjang kurang lebih 50 meter.

Lurah Cililitan, Sabdo Kurnianto mengatakan, psca dilantik beberapa waktu lalu dirinya langsung melakukan pembersihan saluran. Hanya saja, kegiatan pengangkutan sampah diprioritaskan di jalan protokol.

Pembuangan Sampah di Koja akan Dijadwal Ulang

"Begitu pelantikan kita langsung tengok wilayah, dan langsung action bersama PPSU. Yang diutamakan jalan protokol, baru nanti nanti jalan raya di wilayah RW," kata mantan Kasie Pengawasan dan Pengendalian Suku Dinas KPKP tersebut, Senin (7/9).

Ditambahkan, saluran air di Jalan Raya Halim memang menjadi salah satu lokasi yang juga disasar petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU). Pihaknya akan mengerahkan petugas PPSU dan Seksi Kebersihan Kecamatan untuk mengangkut sampah di saluran air itu.

"Kita akan beresin, dan itu salah satunya ya saluran air. Nanti kita kerja sama dengan Seksi Kebersihan Kecamatan. Yang pasti akan dibersihkan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4273 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1832 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1679 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1612 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1608 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik