You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Teras Rumah Warga Kelurahan Pulogadung Tutupi Saluran Air
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Warga Diminta Bongkar Teras Rumah yang Tutupi Saluran Air

Sebanyak 40 bangunan teras rumah warga di RW 5 Jalan Kayu Putih Selatan, Kelurahan Pulogadung, Jakarta Timur, yang menutupi saluran air diminta untuk dibongkar.

Kalau sudah sampai waktu yang ditentukan belum dibongkar, nggak ada urusan, kita bongkar

Lurah Pulogadung, Agus Harahap mengatakan, pembongkaran bagian depan rumah warga tersebut perlu dilakukan agar mempermudah proses pembersihan sampah di saluran air tersebut.

"Memang saluran air nggak keliatan, karena sudah ketutupan sama teras rumah warga," kata Agus, Selasa (8/9).

Saluran di Jalan Raya Halim Banyak Sampah

Agus menambahkan, pihaknya sudah mensosialisasikan hal ini dan memberi waktu sebulan kepada warga untuk membongkar bagian depan rumahnya.

"Sudah saya panggil sudah disosialisisikaan dan dirapatkan di kelurahan. Batas terakhir 26 September," tutur Agus.  

Pantauan Beritajakarta.com, sejumlah warga tampak sudah membongkar teras depan rumah mereka. Ada juga yang mensiasatinya dengan melubangi teras untuk dipasangi teralis agar bisa tutup.

"Kalau sudah sampai waktu yang ditentukan belum dibongkar, nggak ada urusan, kita bongkar. Kita lakukan penegakan perda," tandas Agus.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4155 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2808 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1810 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1595 personFakhrizal Fakhri
  5. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1565 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik