You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Jaga Ketersediaan Ikan, Pulau Seribu Butuh Cold Storage
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Kepulauan Seribu Butuh Gudang Pendingin Ikan

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Administrasi Kepulauan Seribu membutuhkan gudang pendingin ikan. Ini untuk mendukung program budidaya ikan yang mulai ditingkatkan oleh Pemkab dan juga kelompok tani nelayan.

Tak hanya membantu soal permodalan dan pembinaan, pemerintah juga wajib membantu soal pemasaran dan pendistribusiannya

Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo mengatakan, adanya gudang pendingin sangat diperlukan. Bukan hanya untuk menyimpan hasil panen ikan, tetapi juga mengatur alur distribusi.

"Tak hanya membantu soal permodalan dan pembinaan, pemerintah juga wajib membantu soal pemasaran dan pendistribusiannya. Nah ini salah satu pendukungnya," ujar Budi, Rabu (16/9).

Kepulauan Seribu akan Andalkan Budi Daya Ikan Kerapu

Karena hingga saat ini, lanjut Budi, pengaturan distribusi untuk ikan di DKI Jakarta masih belum tertata. Sehingga stok yang tersedia di pasar tidak bisa diprediksi pemenuhannya.

"Prinsipnya dapat memenuhi kebutuhan di pulau dan di darat dengan stok yang banyak. Jadi ketahanan pangan bisa tercipta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16232 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3441 personFakhrizal Fakhri
  3. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1528 personFakhrizal Fakhri
  4. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1482 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Hadiri Musrenbang, Ketua DPRD Pastikan Usulan Warga Diakomodir

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1232 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik