Sudinhub Jaksel Gelar Razia di Terminal Blok M
Antisipasi kembali terjadinya kecelakaan maut antara Kopaja 612 jurusan Kampung Melayu-Ragunan yang menewaskan pasangan suami istri, Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Selatan melakukan razia di Terminal Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Ini kegiatan rutin untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para penumpang
Kepala Seksi Pengendalian dan Operasi, Sudin Perhubungan dan Transportasi Jakarta Selatan, Slamet Dahlan mengatakan, razia angkutan umum ini dilakuakn dengan mengecek kelengkapan surat-surat kendaraan.
Ngetem Sembarangan, 40 Angkutan Umum Ditindak"Razia ini bukan karena ada kecelakaan saja, tapi ini kegiatan rutin untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para penumpang," kata Slamet, Kamis (17/9).
Dikatakan Slamet, dalam kegiatan tersebut pihaknya berhasil mengamankan satu angkutan umum, Kopaja 605 jurusan Blok M - Kampung Rambut, karena surat dan uji KIR tidak sesuai.
"Dalam razia tadi satu kopaja kami kandangkan, karena surat-suratnya tidak lengkap," tandas Salmet.