You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
kasudin kebersihan jakbar
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

135 Warga Terjaring Operasi Tangkap Tangan di Kota Tua

Sebanyak 135 warga yang membuang sampah sembarangan, terjaring operasi tangkap tangan (OTT) yang digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat di kawasan Kota Tua, Tamansari.

Warga yang tertangkap membuang sampah sembarang, saat ini hanya diwajibkan membuat surat pernyataan

Kepala Suku Dinas Kebersihan Jakarta Barat , Sarifudin mengatakan, warga yang terjaring OTT ini selanjutnya diwajibkan membuat surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya.

"Warga yang tertangkap membuang sampah sembarang, saat ini hanya diwajibkan membuat surat pernyataan tidak akan mengulangi lagi ," kata Sarifudin , Senin (21/9).

15 Truk Angkut Sampah Sisa Penertiban di Pondok Pinang

Ditambahkan Sarifudin, pihaknya belum memberikan sanksi kepada warga yang terjaring OTT karena saat ini masih dalam tahap sosialisasi. Nanti, setelah sosialisasi berakhir pihaknya akan memberikan sanksi tegas berupa denda sebesar Rp 500 ribu dan penyitaan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

"OTT ini masih bersifat sosialisasi selama dua pekan. Nanti, setelah masa sosialisasi berakhir, sanksi tegas berupa denda sebesar Rp 500 ribu dan KTP warga disita. KTP akan diserahkan kepada lurahnya untuk dibina serta foto warga yang melanggar aturan dipajang di kantor kelurahan," beber Sarifudin.

Ia menegaskan, sanksi bagi warga yang membuang sampah sembarangan ini ditujukan untuk memberikan efek jera.  

"Sebanyak 40 petugas dari Sudin Kebersihan diturunkan untuk menjaga dan mengawasi kawasan Kota Tua. Pelaksanaan OTT ini merupakan percontohan untuk di Jakbar, nantinya akan digelar di lokasi lain," tegasnya.

Sarifudin mengaku, pelaksanaan OTT di kawasan Kota Tua sangat efektif menekan volume sampah. Terbukti sejak diterapkan operasi tersebut volume sampah di kawasan itu menurun. "Kalau biasanya empat gerobak motor, saat ini turun jadi dua gerobak motor," tandas Sarifudin.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1231 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1167 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1166 personTiyo Surya Sakti
  4. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1135 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1063 personNurito