You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sepekan Tak Diangkut, Sampah di Pasar Sumur Batu Menumpuk
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Sepekan Tak Diangkut, Sampah di Pasar Sumur Batu Menumpuk

Warga Kelurahan Sumur Batu, Kemayoran, Jakarta Pusat, mengeluhkan sampah di Pasar Sumur Batu yang sudah menumpuk hingga meluber ke jalanan.

Kami sudah sering telepon ke Sudin Kebersihan tapi jawabnya tarsok-tarsok

Pantauan Beritajakarta.com, sampah setinggi dua meter ini menumpuk di sudut pasar dan menebarkan aroma tak sedap. Banyak belatung di tumpukan sampah. Bahkan bangkai anjing turut dibuang di tempat pembuangan sampah sementara (TPS) itu.

Hari (50), warga RT 01/01, Kelurahan Sumur Batu mengatakan, sudah sepekan sampah tak diangkut. Kondisi ini, kata Hari, sangat mengganggu usaha warung makanan laut miliknya yang hanya berbatasan dengan tembok pasar setinggi tiga meter.

Kali Sunter di Cipinang Muara Banyak Sampah

"Jelas sangat berdampak karena sampah jarang diangkut. Sehingga sampah meluber ke jalan dan air lindi berceceran. Banyak sepeda motor tergelincir karena jalanan licin dari air lindi," ujar Hari, Selasa (29/9).

Dikatakan Hari, sampah tersebut bukan cuma dari pedagang pasar, tapi juga warga Kelurahan Sumur Batu, Cempaka Baru dan Serdang. Warga terpaksa membuang sampah ke sana, karena TPS di Jl Pam Jaya, Cempaka Baru, ditutup sejak tiga bulan lalu.

Kepala Pasar Sumur Batu, Efrida Purba saat dikonfirmasi tidak berada di kantornya. Seorang stafnya menuturkan, yang bersangkutan sudah keluar kantor sejak pukul 12.00 untuk rapat di Pasar Induk Kramatjati.

Salim, salah satu staf Pasar Sumur Batu mengatakan, sudah beberapa kali menghubungi Sudin Kebersihan Jakarta Pusat, meminta agar sampah di pasar itu segera diangkut. Namun, lanjut Salim, pihak Sudin Kebersihan hanya menjawab segera diangkut.

"Kami sudah sering telepon ke Sudin Kebersihan tapi jawabnya segera. Kalaupun diangkut hanya satu truk berkapasitas enam kubik. Sehingga sampah tetap menumpuk," jelas Salim.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik