You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Menyelesaikan Kemacetan Tidak Bisa di Lakukan Satu Pihak Saja
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Polda Metro Jaya Bantu Urai Kemacetan di Ibukota

Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Tito Karnavian mengatakan, kemacetan di Jakarta semakin meningkat. Jika dulunya kemacetan terjadi pada hari biasa dan jam tertentu, namun saat ini sudah hampir setiap hari, bahkan hari Sabtu dan Minggu.

Setiap Senin pagi dan Jumat sore semua turun ke jalan mulai dari perwira menengah, kapolres, kapolsek semua turun ke jalan

Mantan Kapolda Papua tersebut mengatakan, ada beberapa penyebab kemacetan lalu lintas di Ibukota, antara lain pesatnya pertumbuhan jumlah kendaraan yang mencapai 11 persen pertahun sedangkan pertumbuhan infrastruktur kurang dari lima persen. Selain itu, perilaku masyarakat berkendara yang cenderung melanggar juga menjadi salah satu penyebab.

"Mengatasi kemacetan tidak bisa hanya dilakukan satu pihak saja, tapi juga oleh stakeholder lain dan setelah diidentifikasi ada 421 lokasi kemacetan di Ibukota," kata Tito, di Mapolda Metro Jaya, Rabu (30/9).

Rekayasa Lalin di Tanah Abang Mulai Berlaku

Dikatakan Tito, pengentasan kemacetan merupakan salah satu kebijakannya saat baru menjabat 3,5 bulan sebagai Kapolda Metro Jaya. Salah satu cara yang dilakukan yakni menggelar kekuatan setiap hari Senin pagi tanpa apel.

"Setiap Senin pagi dan Jumat sore semua turun ke jalan mulai dari perwira menengah, kapolres, kapolsek semua turun ke jalan mengeroyok titik kemacetan dan diharapkan dapat membantu, meskipun tidak bisa menyelesaikan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1148 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1100 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. KUA-PPAS APBD Tahun Anggaran 2025 Disepakati Sebesar Rp 91,1 Triliun

    access_time28-10-2024 remove_red_eye991 personDessy Suciati
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye969 personDessy Suciati
  5. Posko Bersama Pilkada Jakarta di Kepulauan Seribu Resmi Beroperasi

    access_time27-10-2024 remove_red_eye895 personBudhi Firmansyah Surapati