Warga dan Petugas Bersihkan Wilayah Mampang
Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan melakukan aksi bersih-bersih bersama warga di lingkungan kantor Kelurahan Mampang, Kecamatan Mampang Prapatan, Minggu (4/10).
Masyarakat juga harus tergerak untuk peduli terhadap lingkungan sekitarnya
Wali Kota Jakarta Selatan, Tri Kurniadi mengatakan, kebersihan menjadi tanggung jawab bersama, termasuk masyarakat harus berperan aktif dalam menjaga lingkungannya.
"Semua harus bersinergi dalam rangka menciptakan Jakarta Selatan yang bersih, bukan hanya pemerintah saja tapi semua elemen masyarakat," katanya, Minggu (2/10).
Bantaran KBB di Angke DibersihkanTri mengatakan, untuk menciptakan lingkungan yang bersih bukan hanya ada pada petugas Penganganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) saja.
"Masyarakat juga harus tergerak untuk peduli terhadap lingkungan sekitarnya," ujarnya.
Camat Mampang Prapatan, Azril Rizal mengatakan, pihaknya melibatkan masyarakat untuk membersihkan saluran, sampah dan menoping pohon yang mengganggu keindahan.
"Banyak masyarakat yang ikut kerja bakti dengan mengangkut sampah di saluran," terangnya.