You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
ahok_ektp_wahyu_13nn.jpg
....
photo doc - Beritajakarta.id

Basuki : Mayoritas Kebakaran di Jakarta Akibat Korsleting

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama menegaskan, mayoritas penyebab kebakaran di ibu kota akibat ketidakdisiplinan warga dalam pemakaian listrik.

Pemasangan listrik dilakukan secara sembarangan, banyak yang tidak disiplin. Rata-rata kan penyebabnya korsleting listrik

Menurut Basuki, warga tidak menaati standar keamanan dalam pemasangan instalasi listrik, sehingga mengakibatkan terjadinya hubungan pendek arus listrik atau korsleting.

"Pemasangan listrik dilakukan secara sembarangan, banyak yang tidak disiplin. Rata-rata kan penyebabnya korsleting listrik," kata Basuki di Balaikota, Senin (28/4).

47 Pasar di DKI Rawan Kebakaran

Berdasarkan laporan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penganggulangan Bencana DKI, dalam kurun satu tahun telah terjadi ribuan kasus kebakaran di ibu kota. Hampir 70 persen diantaranya akibat arus pendek listrik.

"Penyebanya listrik bebannya terlalu tinggi. Jadi ada hitungan kekuatan kabel kan kalau sering nyambung. Terus kabelnya tidak kuat dan panasnya lebih, jadi kebakaran, penyebab utama rata-rata itu," ujarnya.

Untuk mengatasi persoalan tersebut, Basuki mengungkapkan, Pemprov DKI telah mengirimkan surat kepada Perusahaan Listrik Negara (PLN) agar segera mengaudit listrik di pemukiman ilegal.

"Bangunan sejumlah pasar tradisional sudah lama juga mesti diaudit. Kami sudah tulis surat ke PLN kerjasama dengan baik, rumah tidak ada izin mendirikan bangunan," ungkapnya.

Sekadar diketahui, ribuan kios di Pasar Senen Blok III, Jumat (25/4) dinihari ludes dilalap si jago merah. Akibat musibah kebakaran tersebut, ribuan pedagang harus menderita kerugian karena barang dagangannya habis terbakar.

Dugaan sementara penyebab kebakaran tersebut adalah hubungan pendek arus listrik. Untuk memastikan penyebab pasti kebakaran tersebut Publafor Mabes Polri diterjunkan untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

Berselang beberapa hari kemudian, si jago merah juga melalap kios di Pasar Rumput, Jakarta Selatan, Senin (28/4) pagi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4005 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1416 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik