You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Lapak dan Gubuk Liar di Jalan Raya Kebayoran Lama
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Bangunan Liar di Jl Kebayoran Lama Dibongkar

Ratusan lapak dan gubuk liar di sepanjang Jl Kebayoran Lama, Jakarta Selatan dibongkar petugas Satpol PP dibantu petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), Kamis (22/10).

Sudah diberi peringatan sebanyak tiga kali, tapi tidak digubris juga. Makanya sekarang kami tertibkan

Camat Kebayoran Lama, Munjirin Rasyid mengatakan, sebelum dilakukan pembongkaran, pihaknya telah melayang surat pemberitahuan dan peringatan sebanyak tiga kali kepada para pemilik bangunan. "Sudah diberi peringatan sebanyak tiga kali, tapi tidak digubris juga. Makanya sekarang kami tertibkan," ujar Munjirin.

Penertiban kali ini, pihaknya mengerahkan 120 personel Satpol PP dibantu TNI/Polri dan petugas PPSU. Penertiban dilakukan mulai dari Perempatan Rawa Belong smenuju arah Permata Hijau. "Sepanjang Jalan Kebayoran Lama sampai perempatan Permata Hijau kami bersihkan dari bangunan liar," tegasnya.

November, PKL Pasar Kebayoran Lama Direlokasi

Pantauan Beritajakarta.com, satu persatu banguan liar dibongkar petugas menggunakan peralatan manual seperti linggis, palu godam dan lain sebagainya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik