You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Walau Libur, Perpustakaan Tetap Banyak Dikunjungi Warga
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Hari Libur, Perpustakaan Jaktim Ramai Pengunjung

Walau hari libur, Kantor Perpustakaan dan Arsip Kota (KPAK)  Jakarta Timur, yang berada di Kelurahan Rawabunga, Jatinegara,  tetap buka melayani warganya. Umumnya pengunjung yang datang perpustakaan anak-anak usia sekolah. Setiap hari Minggu, jam buka perpustakaan mulai pukul 09.00-18.00.

Setiap hari Minggu perpustakaan tetap buka karena ternyata anak-anak dari warga sekitar banyak yang suka membaca buku di sini

“Setiap hari Minggu perpustakaan tetap buka karena ternyata anak-anak dari warga sekitar banyak yang suka membaca buku di sini. Kami menyediakan 39 ribu koleksi buku yang bisa dibaca masyarakat,” ujar Hendy Setiawan, Kepala KPAK Jakarta Timur, Minggu (25/10).

Labschool Rawamangun Ikuti Lomba Perpustakaan

Menurut Hendy, perpustakan tetap buka hari Minggu karena untuk mendorong minat baca warga. Apalagi kantor perpustakaan ini lokasinya berada di samping pemukiman padat penduduk. Setiap hari Minggu, rata-rata pengunjung yang datang untuk membaca buku sekitar 30 pengunjung. Sedangkan hari biasa berkisar 50-80 pengunjung.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2320 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1279 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1027 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye981 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye894 personAldi Geri Lumban Tobing