Penerimaan Pajak di Kalibaru Ditargetkan Capai Rp 13 Miliar
Unit Pelayanan Pajak Daerah (UPPD) Cilincing kembali melakukan jemput bola pelayanan di Kantor Kelurahan Kalibaru, Jalan Kalibaru Timur 1, No 2, Cilincing, Jakarta Utara, Kamis (29/10). Di wilayah ini, dari Rp 13 miliar penerimaan yang ditargetkan, 90 persen telah terpenuhi.
Ini kegiatan jemput bola yang terakhir kita lakukan. Kita sangat puas ya, karena target pajak di kelurahan ini mencapai 90 persen
Kepala UPPD Cilincing, Muhammad Juhfa mengatakan, aksi jemput bola yang dilakukan merupakan rangkaian kegiatan terakhir aksi jemput bola di tujuh kelurahan di Kecamatan Cilincing.
"
Ini kegiatan jemput bola yang terakhir kita lakukan. Kita sangat puas ya, karena target pajak di kelurahan ini mencapai 90 persen ," katanya.RPTRA di Jakut akan Dipasangi SoftwareCamat Cilincing, Nana Hendriana mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap warga setempat. Penduduk yang sebagian besar berprofesi sebagai buruh, tak memiliki banyak waktu untuk mengurusi berbagai dokumen khususnya pajak.
"Kita selalu mencoba, bagaimana caranya agar warga tidak ribet. Makanya pelayanan ini kita harapkan menjadi jalan, warga taat pajak," ujarnya.