You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jaktim Optimistis Raih Juara Umum Porprov VII
.
photo doc - Beritajakarta.id

Jaktim Optimistis Raih Juara Umum Porprov VII

Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana optimistis atlet-atlet andalan Jakarta Timur mampu meraih juara umum dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII yang digelar di GOR Ciracas, mulai Senin (23/11) mendatang.

Kalau ada rezeki bawain buah dan minuman

"Targetnya juara umum. Tahun 2013 kemarin diambil Jakarta Barat. Waktu itu saya masih menjabat di Jakarta Barat. Di sini, waktu launching saya tantang wilayah lain, pokoknya akan saya ambil juara umumnya. Perang psikis dulu," kata Bambang, Jumat (6/11).

Dikatakan Bambang, Jakarta Timur selaku tuan rumah Porprov DKI VII, memiliki potensi dan peluang besar, menimbang banyaknya sarana olahraga. Apabila dibina dan dikelola dengan baik, akan lahir atlet-atlet berbakat yang siap berkompetisi di kancah nasional hingga internasional.

Pulau Seribu Kirim 143 Atlet ke Porprov 2015

Sebagai pembina, Bambang meminta agar para bapak angkat untuk 21 cabang olahraga yang dilombakan bisa memberikan motivasi dan dukungan moril kepada para kontingen.

"Saya minta bapak angkat dari 21 cabang olahraga, paling nggak memberikan spirit, menengok atau mengunjungi atlet. Kalau ada rezeki bawain buah dan minuman," ujar Bambang.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik