Jokowi Siapkan Surat untuk Ajukan Cuti
Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, membantah dirinya telah mengajukan cuti untuk mengikuti proses pemilihan presiden (Pilpres). Jokowi yang di calonkan sebagai Presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengakui saat ini tengah mempersiapkan semua dokumen-dokumen untuk mengajukan cuti.
Belum, baru disiapkan semua suratnya untuk kepentingan Capres cuti non aktif
"Belum, baru disiapkan semua suratnya untuk kepentingan Capres cuti non aktif," kata Jokowi, Senin (5/5).
Mantan Walikota Solo itu menambahkan, jika dirinya mengajukan mundur sebagai Gubernur DKI Jakarta, hal tersebut belum tentu disetujui oleh anggota Dewan Perwakilan Daerah Provinsi (DPRD).
Kemendagri Belum Terima Permohonan Cuti Jokowi"Kalau mundur itu diberi nggak oleh dewan, dengan komposisi partai di DPRD, itu saya diberi nggak?," tanya Jokowi.
Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, bahwa Jokowi akan mulai cuti per tanggal 18 Mei hingga batas waktu yang tidak ditentukan.