You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengerjaan 160 Titik Jalan di Jakut Dilakukan Cara Betonisasi
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

160 Titik Jalan di Jakut Dibetonisasi

Suku Dinas Bina Marga Jakarta Utara, melakukan perbaikan 160 titik jalan dengan sistem betonisasi dengan  masing-masing ketinggian antara 20 hingga 25 sentimeter.

Anggaran yang dialokasikan kurang lebih sebesar Rp 172 miliar

Kepala Seksi Peningkatan dan Pembangunan Bina Marga, Sudin Bina Marga Pemkot Administrasi Jakarta Utara, Ujang Royani mengatakan, betonisasi dilakukan agar jalan lebih kuat dan awet, karena sering dilintasi truk besar.  

“Panjang jalannya antara 75 meter sampai 1,2 kilometer, dengan lebar masing-masing jalan antara 4 sampai 10 meter,” ujar Ujang, Jumat (6/11).

Akses Jalan SMA 83 Sukapura Butuh Perbaikan

Dijelaskan Ujang, 160 titik jalan itu tersebar di enam kecamatan, dengan perincian Kecamatan Cilincing 75 titik, Koja 38, Kelapa Gading  17. Kemudian, 10 titik di Kecamatan Penjaringan, 30 titik Tanjung Priok dan 20 titik di Kecamatan Pademangan.

"Anggaran yang dialokasikan kurang lebih sebesar Rp 172 miliar," jelas Ujang.

Dari 160 titik, lanjut Ujang, untuk pengerjaan yang dilakukan sudah mencapai sekitar 112 titik atau sekitar 70 persen. Misalnya, untuk Kecamatan Penjaringan di Jalan Teluk Gong Raya, Lele, Inspeksi, dan Teluk Gong Selatan.

Lalu di Kecamatan Pademangan, Jalan Pademangan Raya, Ampera. Di Tanjung Priok, Jalan Ganggang, Swasembada Timur XI, Swasembada Barat XIX, Bugis, Koja, Jalan Mundu, Rawa Badak, Cikijang dan lain-lain, Kelapa Gading, Jalan Gading Putih Raya, Kelapa Kopyor, Puyuh dan lain-lain dan  Cilincing, Jalan Pajajaran, SMP 200, Teluk Lada dan Taruna.

“Anggaran 2015 perbaikan jalan dilakukan dengan sistem betonisasi. Pada anggaran 2016, perbaikan dan peningkatan jalan akan kami lakukan 45 persen dengan betonisasi dan 55 persenya dengan sistem hotmix," tandas Ujang.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4294 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1840 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1727 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1641 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1617 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik