You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
spanduk jokowi di jpo
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Jika Melanggar, Spanduk Jokowi Akan Ditertibkan

Sebuah spanduk dukungan bagi calon presiden dari PDI Perjuangan (PDIP) Joko Widodo terpasang di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Slipi, Jakarta Barat.

Kapan dipasang dan oleh siapa saya tidak tahu. Sepertinya, baru terpasang sekitar tiga hari ini

Spanduk berukuran 1x30 meter tersebut bertuliskan, "Untuk Jokowi dan Ibu Pertiwi Resiko Apapun Kami Terima." Ironisnya, spanduk berwarna merah yang membentang sepanjang JPO tersebut hampir menutupi besi pembatas JPO.

Rohadi (45) salah seorang tukang ojek yang mangkal di seputar kawasan JPO mengatakan, dirinya tidak mengetahui persis kapan spanduk tersebut dipasang. “Kapan dipasang dan oleh siapa saya tidak tahu. Sepertinya, baru terpasang sekitar tiga hari ini,” ujar Rohadi, Selasa (6/5).

19.022 Atribut Kampanye di DKI Ditertibkan

Keberadaan spanduk yang tampak mencolok tersebut, kata Rohadi, mengganggu kenyamanan dan keselamatan, khususnya pengendara kendaraan yang melintas dari arah S Parman menuju Slipi dan Palmerah-Slipi.

Kasatpol PP Jakarta Barat, Kadiman Sitinjak saat dikonfirmasi soal keberadaan spanduk tersebut mengaku belum mengetahui serta mendapat laporan dari anak buahnya.

“Soal itu, saya belum tahu. Untuk itu akan segera saya cek. Bila tidak memiliki izin serta melanggar peraturan dan tidak jelas identitas yang memasang spanduk tersebut, maka segera kami tertibkan,” tegas Kadiman.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3653 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1054 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye896 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye886 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye848 personNurito