Antisipasi Tumpukan Sampah, Jakbar Siagakan 1.470 Petugas Kebersihan
access_time Rabu, 11 November 2015 20:07 WIB
remove_red_eye 1866
person Reporter : Septradi Setiawan
person Editor : Lopi Kasim
Mengantisipasi tumpukan sampah saat musim penghujan, Suku Dinas Kebersihan Jakarta Barat akan menyiagakan ribuan petugas di seluruh stasiun pompa dan pintu penyaringan sampah yang tersebar di delapan wilayah kecamatan.
Saat ini jumlah total keseluruhan petugas kita ada 1.470, mereka terdiri dari penyapu jalan, sopir truk, pembersih saluran dan lain-lain
"
Saat ini jumlah total keseluruhan petugas kita ada 1.470, mereka terdiri dari penyapu jalan, sopir truk, pembersih saluran dan lain-lain . Rencananya semua akan kita siagakan di setiap pintu saringan sampah," kata Kasudin Kebersihan Jakarta Barat, Sarifudin, Rabu (11/11).Menurut Sarifudin, upaya itu sebagai langkah pengendalian jika bencana banjir melanda Ibukota. Selain itu, pihaknya juga akan melakukan pertemuan dengan seluruh camat dan lurah di Jakarta Barat.
Volume Sampah di Jakbar Capai 1.574 Ton per Hari"Sebagian saya sudah konsolidasikan dengan camat dan lurah agar bersama-sama menekan angka volume sampah di Jakarta Barat, sebagian lagi dalam waktu dekat kita akan melakukan pertemuan," ujarnya.