Terjun Bebas, Pekerja Bangunan Tewas
Naas dialami dua pekerja konstruksi proyek pembangunan kantor pemerintahan di Jl Jenderal Sudirman, Kebayoran Baru. Satu di antaranya tewas setelah terjatuh dari lantai sembilan proyek . Sedangkan seorang rekannya hingga kini masih kritis lantaran terjatuh dari lantai dua proyek.
Kejadiannya sekitar pukul dua siang tadi. Ada dua pekerja kons truksi pembangunan kantor pemerintahan yang terjatuh
"Kejadiannya sekitar pukul dua siang tadi. Ada dua pekerja konstruksi yang terjatuh," ujar AKBP Anom Setiaji, Kapolsek Kebayoran Baru, Selasa (6/5).
Dikatakan Anom, korban pertama berinisial EP (23), asal Bojonegoro, Jawa Timur yang terjatuh dari lantai 9 proyek. Saat terjatuh, tubuh EP menyenggol stegger hingga membuat HM (25), rekannya asal Sukabumi yang ada di lantai dua ikut terjatuh. "EP terjatuh tepat kena tiang kosntruksi di lantai dua. Saat yang bersamaan ada HM yang karena pijakannya goyang akhirnya juga ikut terjatuh," kata Anom.
Tiru Spiderman, Bocah Tewas Lompat dari ApartemenDitambahkan Anom, EP langsung tewas di lokasi kejadian dengan kondisi mengenaskan lantaran tubuhnya tertancap besi beton di bawahnya. Sedangkan Heri mengalami luka parah di bagian kepala dan langsung dilarikan ke UGD RS Pertamina.
Saat ini, sambung Anom, pihaknya masih mengumpulkan bukti-bukti dan memintai keterangan dari para saksi. "Saksi sudah kita bawa ke Polsek untuk dimintai keterangan, sekaligus mengirim tim untuk olah TKP. Saat ini korban meninggal masih di RS Pertamina dan segera dibawa keluarga ke kampung halaman," tandasnya.