You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
100 Karung Sampah Diangkut Dari Saluran Sepanjang Jalan Enggano Raya
.
photo doc - Beritajakarta.id

Saluran Jl Enggano Raya Dibersihkan

Keluhan warga mengenai banyaknya sampah di saluran sepanjang Jl Enggano Raya, Tanjung Priok, Jakarta Utara langsung ditindaklanjuti aparatur kelurahan setempat dengan melakukan pembersihan.

Kami kerahkan 60 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) untuk melakukan pembersihan saluran

Lurah Tanjung Priok, Ma'mun mengatakan, pihaknya tidak menampik jika selama ini saluran sepanjang 700 meter dengan lebar 1 meter terlihat dipenuhi sampah.

"Kami kerahkan 60 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) untuk melakukan pembersihan saluran," ujar Ma'mun, Jumat (13/11).

Saluran Permukiman di Kelapa Gading Timur Dibersihkan

Tak hanya sampah, kata Ma'mun, petugas PPSU juga mengeruk lumpur di saluran tersebut. Hasilnya, sebanyak 100 karung berisi sampah dan lumpur berhasil diangkut petugas PPSU dari saluran Jl Enggano Raya.

"Saat ini saluran sudah bersih, untuk itu kami minta warga juga bisa menjaga kebersihan untuk tidak membuang sampah sembarangan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye3992 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2773 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1743 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1552 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1412 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik