You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pejabat Pendamping Diminta Terus Berikan Semangat Atlet PORPROV VII
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Jaktim Bertekad Jadi Juara Umum Porprov VII

Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana, berpesan kepada atlet yang ikut dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII, bertanding secara sungguh-sungguh dan menjunjung sportivitas.

Sebagai tuan rumah saya berdoa dan berharap para atlet yang bertanding dapat meraih prestasi terbaik

Sebagai tuan rumah, Bambang berharap, agar para atlet Jakarta Timur bisa meraih hasil terbaik dan menjadi juara umum pada event yang digelar mulai 23-29 November ini.

“Sebagai tuan rumah saya berdoa dan berharap para atlet yang bertanding dapat meraih prestasi terbaik, kita harus mampu meraih peringkat juara umum,” ujar Bambang, saat mengukuhkan dan melepas 378 atlet  Jakarta Timur di Ruang Serba Guna Blok C Kantor Wali Kota Jakarta Timur, Senin (23/11).

Atlet Porprov Diminta Junjung Nilai Sportivitas

Bambang menambahkan, selain sebagai ajang silahturahmi antar sesama atlet Provinsi DKI Jakarta, banyak manfaat yang didapat para peserta dalam ajang dua tahunan ini.

“Selain sebagai ajang silahturahmi antar sesama atlet Provinsi DKI Jakarta, ajang ini bisa jadi pengalaman bertanding serta tolok ukur kemampuan yang dimiliki oleh para atlet,” ungkap Bambang.

Bambang juga meminta, para pelatih dan pejabat pendamping untuk terus memberikan semangat kepara para atlet yang akan bertanding, sehingga dapat menghasilkan prestasi membanggakan bagi masyarakat Kota Administrasi Jakarta Timur.

“Bagi para pelatih dan pembina untuk terus mengoptimalkan latihan para atlet agar meraih juara. Kami sangat bangga dengan perjuangan kalian untuk mengharumkan nama Jakarta Timur di kancah dunia olah raga,” tandas Bambang.

Dalam Porprov yang digelar di GOR Ciracas ini, beberapa cabang olahraga akan dipertandingkan antara lain, bulu tangkis, senam, taekwondo, renang, panjat tebing, bola volly, bola basket, catur, karate, wushu, futsal, sepak takraw, tenis lapangan, gulat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3650 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1051 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye890 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye873 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye836 personNurito