Tangani Sampah, DKI Gandeng Kemenko Maritim
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menerima kunjungan Tim Satuan Tugas Gerakan Bersih dan Senyum dari Kementerian Koordinator Bidang Maritim, Republik Indonesia, Selasa (24/11). Dalam pertemuan tersebut, disepakati sebuah kerja sama pilot project program yang melibatkan anak sebagai duta kebersihan.
Selama ini kan yang mengajari menjaga kebersihan adalah orang tua. Ini kita coba balik, anaknya yang akan mengajarkan atasi sampah
Rencananya, pilot project tersebut akan melibatkan anak-anak sekolah di kawasan Marunda, Cilincing, Jakarta Utara. Mereka akan diberi pemahaman tentang kebersihan serta cara mengelola sampah dari hulu hingga pengolahan.
"Selama ini kan yang mengajari menjaga kebersihan adalah orangtua. Ini kita coba balik, anaknya yang akan mengajarkan atasi sampah," ujar Djarot, usai pertemuan.
Taman Angklung Dipenuhi Gerobak Sampah RusakMenurut Djarot, pilot project yang menyasar anak-anak sekolah di kawasan Marunda tersebut tidak hanya bertujuan pendidikan sejak dini. Namun, anak-anak akan didorong sebagai motivator dan duta menangani sampah.
"Anak-anak sekolah mengumpulkan sampah sekaligus mengolah sampah. Mereka akan dilatih mengelola sampah dari hulu hingga pengolahan," katanya.
Ditambahkan Djarot, pemilihan tempat tidak lepas adanya cagar budaya rumah Si Pitung dan Masjid Al-Alam di sekitar lokasi. Nantinya, program kerja sama tersebut akan diluncurkan pada 28 November mendatang.