You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PAM Jaya Siap Dilebur dengan PAL Jaya
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

PAM Jaya Siap Dilebur dengan PAL Jaya

Perusahaan Air Minum (PAM) Jaya masih terus melakukan persiapan‎ menyusul rencana penggabungan dengan Perusahaan Air Limbah (PAL) Jaya.

Mengenai teknisnya menunggu‎ arahan dari Pak Gubernur

Direktur Utama (Dirut) PAM Jaya, Erlan Hidayat menuturkan, pihaknya saat ini masih menunggu keluarnya payung hukum tentang penggabungan tersebut.

"Saya belum tahu persis‎ kapan penggabungan bisa direalisasikan. Karena kami masih menunggu payung hukum," kata Erlan, dalam diskusi publik Penggabungan PAM Jaya dan PAL Jaya menjadi satu perusahaan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di Jakarta, Kamis (10/12).

Djarot: PD Air Jakarta Bisa Ajukan PMP di APBDP 2016

‎Erlan mengatakan, maksud payung hukum itu yakni Peraturan Daerah (Perda) yang mengatur penyatuan antara PAM Jaya dan PAL jaya menjadi satu BUMD DKI.  Pengesahan Perda tersebut perlu mendapat persetujuan dari Gubernur dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta.

"Intinya kami siap mendukung penggabungan ini. Mengenai teknisnya menunggu‎ arahan dari Pak Gubernur," ujar Erlan.

Erlan optimis penggabungan perusahaan PAM Jaya dan PAL Jaya dapat direalisasikan mulai awal tahun depan. Mengingat, DPRD DKI telah memberikan sinyalemen positif terkait rencana‎ pembentukan payung hukum penggabungan ini. "Mudah-mudahan 2016 bisa terelisasi," ucap Erlan.

Anggota Komisi B DPRD DKI, Yuke Yurike menambahkan, akan memantau perkembangan rencana penggabungan dua BUMD ini seperti yang diinginkan Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

"Dewan tentunya siap menerbitkan Perda-nya. Tapi yang perlu diingat, kebijakan ini jangan sampai menimbulkan kerugian bagi warga Jakarta," ujar Yuke.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1487 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1476 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1237 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1201 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1126 personFolmer