You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Bangli di Jl Inspeksi Kalimalang Kembali Dibongkar
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Bangunan Liar di Jl Inspeksi Kalimalang Dibongkar

Bangunan liar dan lapak pedagang kaki lima (PKL) di sekitar proyek pembangunan Tol Bekasi Cawang Kampung Melayu (Becakayu), Jl Inspeksi Kalimalang, Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur, ditertibkan petugas gabungan, Selasa (15/12).

Jadi ada bangunan yang sudah dibebaskan tapi belum dibongkar oleh pemiliknya

Wakil Wali Kota Jakarta Timur, Husein Murad mengatakan, penertiban tersebut merupakan kelanjutan dari penertiban bangunan yang dilakukan Oktober lalu.

"Jadi ada bangunan yang sudah dibebaskan tapi belum dibongkar oleh pemiliknya. Kemudian di lokasi yang sudah dibebaskan ini tumbuh bangunan-bangunan, mulai ada yang dagang, kemudian ada pemagaran, ini harus ditertibkan, karena proyek (Tol Becakayu) ini harus berjalan," kata Husein di lokasi.

Bangunan Liar di Kawasan Industri Pulogadung Segera Dibongkar

Ditambahkan Husein, semua bangunan yang sudah dibebaskan di sepanjang Jalan Inspeksi Kalimalang, mulai dari Pondok Kelapa hingga Cawang, diberi tenggat waktu untuk dibongkar sesuai ketentuan.

“Itu seharusnya sudah dibongkar sendiri oleh pemiliknya. Karena aturannya 14 hari setelah pembebasan harus sudah dibongkar, apabila mereka tidak bongkar kita yang bongkar," tandas Husein.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1229 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1160 personTiyo Surya Sakti
  3. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1130 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1123 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1062 personNurito