You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jumiati, Senang Direlokasi ke Rusun CBS
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Lima KK Direlokasi ke Rusun Cipinang Besar Selatan

Sebanyak 5 kepala keluarga (KK) warga RT 15/10, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, direlokasi ke Rusun Cipinang Besar Selatan, Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (23/12).

Kalau masih ada lowongan di PPSU saya mau juga. Daripada nganggur pusing

Pantauan Beritajakarta.com, kelima KK ini langsung menempati unit di Blok D lantai 2, 3, 4 dan 5. Penempatan ini sesuai dengan hasil undian yang dilakukan jauh sebelumnya di kantor Kelurahan Bukit Duri. Kelima KK ini diantar menggunakan empat truk milik Satpol PP Jakarta Selatan.

Jumiati (42), salah satu warga mengaku senang mendapatkan unit di Rusun CBS. Sebelumnya ia tinggal di RT 15/10 Bukit Duri selama 20 tahun. Rumah peninggalan orangtua tersebut hanya berjarak 6 meter dari bantaran Ciliwung. Sehingga setiap tahun kerap menjadi langganan banjir dengan ketinggian mencapai 4 meter.

86 KK Warga Bukit Duri Direlokasi ke Rusun

"Sekarang Alhamdulillah, dapat rusun. Tapi bingung sekolah anak-anaknya, belum pindah. Jadi mulai Senin harus keluarin ongkos. Kalau di Bukit Duri kan jalan kaki," ujarnya.

Sedangkan Saad (59), warga lainnya mengaku senang menempati Rusun CBS. Ia berencana membuka usaha di lantai dasar. Sebab sehari-hari selama tinggal di Bukit Duri memang tidak memiliki pekerjaan tetap.

"Kalau masih ada lowongan di PPSU saya mau juga. Daripada nganggur pusing," ujar Saad.

Relokasi warga Bukit Duri ke Rusun CBS masih akan terus berlanjut. Diprediksi pada Kamis (24/12) besok juga masih ada yang pindahan lagi.  Apalagi hari ini sebagian perabot rumah tangga mereka sudah dibawa bersamaan dengan pindahan 5 KK.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4127 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2799 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1789 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1582 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1446 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik