You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab Targetkan 7 Ribu Pengunjung Pada Liburan Akhir Tahun
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Libur Akhir Tahun, Kepulauan Seribu Targetkan 7 Ribu Wisatawan

Pemkab Administrasi Kepulauan Seribu optimistis target 3 juta wisatawan tahun ini dapat terealisasi. Pasalnya, hingga saat ini jumlah wisatawan yang datang jumlahnya lebih dari 2 juta orang.

Kita yakin target tiga juta pengunjung tahun ini tercapai

"Kita yakin target tiga juta pengunjung tahun ini tercapai," kata Ismer Harahap, Sekretaris Kabupaten Kepulauan Seribu, Selasa (29/12).

Di sisi lain, Ismer menyebutkan, khusus liburan akhir tahun, pihaknya memprediksi ada 7 ribu wisatawan yang akan berkunjung ke Kepulauan Seribu.

Kepulauan Seribu Dipadati Wisatawan

Hal ini berdasarkan asumsi bahwa hampir seluruh homestay di pulau wisata permukiman telah penuh dipesan sejak libur Natal lalu.

"Apalagi saat ini sarana dan prasarana pendukungnya telah kita benahi demi kenyamanan dan keamanan wisatawan," ujar Ismer.

Sekadar diketahui, tren pulau wisata pemukiman makin meningkat sejak 2009 silam. Bahkan setiap akhir pekan 5-7 ribu  wisatawan memadati Pelabuhan Kali Adem dan Pelabuhan Marina Ancol, Jakarta Utara, untuk menyeberang ke berbagai pulau, seperti Pulau Pari, Pulau Tidung, Pulau Pramuka, Pulau Harapan dan Pulau Untung Jawa.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4464 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1333 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1280 personDessy Suciati
  4. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1278 personFakhrizal Fakhri
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1237 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik