You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Gagal Halau PKL, Kasatpol PP Jakpus Bakal Dicopot
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Gagal Halau PKL, Kasatpol PP Jakpus Bakal Dicopot

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, secara terang-terangan menyebut beberapa pejabat yang akan dicopot pada Jumat (8/1) esok. Salah satunya Kepala Satpol PP Jakarta Pusat, Yadi Rusmayadi.

Makanya besok kami mau copot Satpol PP-nya

Basuki menilai, Yadi kurang maksimal dalam menghalau pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Tanah Abang. Bahkan saat ini para PKL kembali menguasai trotoar di kawasan pusat perbelanjaan tersebut.

"Makanya besok kami mau copot Satpol PP-nya," tegas Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (7/1).

Satpol PP Kembali Tertibkan Pedagang Buah di Jl Kebon Kacang

Menurut Basuki, pihaknya akan mencarikan pejabat yang tepat untuk menggantikan posisi Yadi. Diharapkan dengan adanya penggantian ini maka kawasan Tanah Abang bisa lebih tertib.

"Kami akan ganti yang lebih kencang," ujar Basuki.

Sebelumnya, Basuki juga mengatakan akan mencopot Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Pusat, Henri Perez Sitorus. Sebab dia dinilai tidak maksimal dalam menangani parkir liar, khususnya di kawasan Monas.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4127 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2798 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1789 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1582 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1446 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik