You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Djarot Himbau Pengacara Pemprov Harus Miliki Rasa Nasionalisme
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

Djarot Nilai Biro Hukum Tak Paham Sengketa Lahan

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menilai, Biro Hukum Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tidak memahami perkara sengketa lahan. Alhasil, Pemprov DKI kerap kalah melawan pihak ketiga.

Kalau nggak sanggup tolak uang miliaran, triliunan, sekarang di ruang ini mundur. Ini masalah nasionalisme

Karenanya, Djarot menegaskan, jika tidak sanggup menjalankan tugas, PNS tersebut harap mundur dari jabatannya.

"Kalau nggak sanggup tolak uang miliaran, triliunan, sekarang di ruang ini mundur. Ini masalah nasionalisme. maka dibutuhkan integritas anda semua," tegas Djarot, Selasa (26/1).

Djarot Minta Data Baru untuk Sengketa Lahan

Djarot mengakui, tugas Biro Hukum Pemprov DKI berat. oleh sebab itu, Ia meminta seluruh perwakilan hukum di Pemprov DKI melakukan penyegaran terhadap pegawai tersebut.

‎"Kuasa hukum di DKI ada 8 sampai 10 orang, semuanya PNS. Untuk empat hingga lima perkara ditangani satu hingga dua pengacara itu. Tugas mereka berat memang. Makanya kita harus cuci otaknya, supaya punya rasa nasionalisme waktu perjuangkan aset DKI di pengadilan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3662 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1063 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye908 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye907 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye875 personNurito