You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
135 IKM Diberikan Sertifikat Halal dan HKI
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

135 IKM Diberikan Sertifikat Halal dan HKI

Dalam rangka memberikan ‎perluasan jaringan pemasaran bagi pelaku industri kecil menengah (IKM), Dinas Perindustrian dan Energi DKI Jakarta memberikan sertifikat halal dan bukti registrasi pendaftaran hak kekayaan intelektual (HKI) bagi pelaku IKM.

Kalau memang para IKM butuh difasilitasi untuk sertifikasi lainnya segera hubungi dinas perindustrian

Sertifikat halal sendiri diberikan pada 75 IKM ‎yang sebelumnya telah difasilitasi dalam proses pendaftaran di Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI). Sedangkan 60 IKM lainnya difasilitasi dan diberikan pendampingan pendaftaran hak merek.

"Bahkan 37 IKM kita telah dibuatkan merek dagang yang menarik. Sedangkan 23 IKM lainnya sudah ada merek namun saat ini sedang mengikuti konsultan kemasan," ujar Yuli Hartono, Kepala Dinas Perindustrian dan Energi DKI Jakarta, Rabu (27/1).

Kemenko Perekonomian Dukung Film Pulau Seribu

‎Dengan diberikannya sertifikat tersebut, lanjut Yuli, dapat bermanfaat bagi IKM dan perkembangan industri yang ada di Jakarta. Pihaknya berharap para IKM dapat terus berinovasi untuk mengembangkan produknya hingga memiliki daya saing dengan produk luar negeri.

"Kalau memang para IKM butuh difasilitasi untuk sertifikasi lainnya segera hubungi dinas perindustrian. ‎Kita memang tugasnya membina para IKM sehingga tumbuh menjadi usaha yang stabil dan berdaya saing," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3693 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye974 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye941 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye896 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye832 personAldi Geri Lumban Tobing