You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 15 Lokbin Diprioritaskan Masuk Smart City
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

PKL di Jakarta akan Ditata Ulang

Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) DKI Jakarta akan mendata ulang pedagang kaki lima (PKL). Nantinya, keberedaan PKL tersebut akan dimasukkan ke aplikasi Smart City.

Kita mulai dari Jakarta Pusat di lokasi binaan JP 01 Menteng, di sini ada sekitar 39 pedagang yang dibina Dinas

"Kita mulai dari Jakarta Pusat di lokasi binaan JP 01 Menteng, di sini ada sekitar 39 pedagang yang dibina Dinas," Irwandi, Kepala Dinas KUMKMP DKI Jakarta, Rabu ( 27/1).

Aplikasi smart city nantinya akan menyediakan informasi tentang  pemilik, lokasi, dan jenis dagangannya.

Loksem PKL Bakal Dimasukan dalam Smart City

Saat in data yang masuk ke KUMKMP sebanyak 21.000 PKL yang sudah dibina. Sedangkan jumlah PKL liar atau tidak dibina sebanyak 60.686 pedagang. Jumlah ini meningkat tajam dibanding tahun 2014.

Sesuai data dari Dinas KUMKMP, tahun 2014 jumlah PKL binaan kurang lebih 6.433 PKL yang tersebar di lima wilayaha Jakarta. Jakarta Pusat terdata 1.984 Pedagang, Jakarta Selatan 965 Pedagang, Jakarta Barat 742 Pedagang, Jakarta Timur 2.094 Pedagang dan Jakarta Utara 1.558 Pedagang.

Irwandi menegaskan, pendataan ini selanjutnya akan diinformasiakan ke Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM). Ia harus memastikan, semua dagangan yang dijajakan PKL Jakarta aman.

"Ini juga sesuai arahan pak Gubernur, kita juga kerjasama dengan BPOM, artinya dagangan disitu memang sudah aman untuk dikonsumsi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4001 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1416 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik