You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kondisi Ruang PTSP Kelurahan Karet Tidak Layak
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Ruang PTSP Kelurahan Karet Kurang Layak

Ruang Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kelurahan Karet, Setiabudi terbilang cukup tidak layak.

Saya lagi menggunakan komputer, plafon ambrol di sebelah saya, kena komputer dikit. Sudah tiga kali diganti

Mesin Antrean PTSP Ciracas Rusak

Pantauan Beritajakarta.com, plafon ruangan yang terbuat dari bahan gipsum alami terlihat lapuk dan rembes akibat terkena tetesan air hujan yang bocor dari atap.

Kasatlak PTSP Kelurahan Karet, Dian Priharyaningsih mengatakan, kondisi ini sudah terjadi sejak pertama diluncurkannya PTSP.

"Dari awal berdirinya PTSP ini sudah begini. Ini karena hujan terus bocor. Daripada ngerusak dokumen kita pindah posisinya," kata Dian, Jumat (29/1).

Bahkan, sambung Dian, salah satu petugas Satpol PP bernama Latief pernah mengalami kejadian hampir tertimpa plafon yang roboh.

Selain plafon bocor dan rawan roboh, jaringan listrik di ruang PTSP juga tidak stabil. Tak hanya itu, empat pendingin ruangan di ruang pelayanan PTSP juga tidak berfungsi sejak pertama kali PTSP beroperasi.

"Dari saya datang AC nggak berfungsi, mungkin harus di servis," tutur Dian.

Namun, sambung Dian, di tengah keterbatasan kondisi ruangan, pelayanan terhadap pemohon berjalan sangat baik. Buktinya, nilai e-SKM (elektronik survei kepuasan masyarakat) PTSP Kelurahan Karet mencapai 92, 2 persen.

"Sejauh ini masih nyaman, walaupun mereka komplain panas. Pelayanan kami berikan semaksimal mungki," tandas Dian.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye9039 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2767 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1727 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1543 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1404 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik