You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ratusan Lubang Biopori Dibuat di RPTRA Meruya Utara
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

120 Lubang Biopori Dibuat di RPTRA Meruya Utara

Sebanyak 120 lubang biopori dibuat di areal Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Kelurahan Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat. Ini bertujuan menjaga metabolisme tanah dan menghindari terjadinya genangan.

Dengan dibuatnya lubang biopori di areal RPTRA diharapkan air hujan bisa cepat masuk ke dalam tanah.

Lurah Meruya Utara, Pangestu Aji mengatakan, pembuatan ratusan lubang biopori di areal RPTRA Meruya Utara dilakukan oleh petugas Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) bersama Karang Taruna.

"Dengan dibuatnya lubang biopori di areal RPTRA diharapkan air hujan bisa cepat masuk ke dalam tanah. Selain itu, juga untuk menjaga metabolisme tanah," kata Pangestu, Kamis (4/1).

15 Lubang Biopori Dibuat di RPTRA Kenanga

Sementara Ari (60), warga RT 05/RW 04 Meruya Utara mengaku senang dengan adanya RPTRA, karena  dapat dijadikan tempat kegiatan warga, termasuk senam oleh lansia yang rutin digelar setiap Minggu pagi.

"Warga sangat berterima kasih, karena Pemprov DKI Jakarta telah merencanakan dan merealisasikan RPTRA. Bukan hanya sekedar taman tapi multifungsi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24566 personTiyo Surya Sakti
  2. Transjabodetabek Rute Vida Bekasi-Cawang Resmi Beroperasi

    access_time15-05-2025 remove_red_eye2936 personDessy Suciati
  3. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye2929 personFolmer
  4. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1348 personFakhrizal Fakhri
  5. 30 Jakpreneur Ramaikan Bazar UMKM di Pasar Rebo

    access_time15-05-2025 remove_red_eye1156 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik